Jumat, 22 Agustus 2014

Maker : Penggunaan Gilingan Mie



menjelang hari raya semua para wanita sibuk menyambut hari tersebut dengn semangat dalam hal membuat kue , seperti lebaran, pasti ada rasa keinginan untuk membuat kue-kue tradisional seperti kue bawang, chesse stick, kue bolu, nastar dan semacamnya.

Untuk beberapa wanita mungkin terlalu lelah jika kita membuat adonan tersebut dan melakukannya secara tradisional, jadi saya coba searching dan saya melihat ada maker ( gilingan mie ), yang banyak banget fungsinya, saya memutuskan untuk membeli barang tersebut.

Ketika saya pertama kali memakainya, saya bingung bagaimana cara penggunaanya hehehehe ( maklum baru pertama ), saya coba-coba, Tanya ke teman, dan searching juga, ternyata tidak begitu susah, dan saya memakainya sampai saat ini, karena sangat membantu.

Gilingan mie mempunyai beberapa nomer yang bisa menentukan ketebalan dan ketipisan adonan yang kita butuhkan , dan maker ( gilingan mie ) juga memilik beberapa bentuk yang polos biasa digunakan untuk kue bawang, dan yang bergerigi untuk membuat mie.

Bentuknya yang stainless membuat kita untuk sangat merawatnya, seperti tidak boleh terkena air kalau kita tidak mau maker ( gilingan mie ) yang kita miliki karatan, jadi ketika adonan lengket, semua bisa teratasi hanya dengan menaburi tepung ke dalam adonan yang mau di giling, dan untuk membersihkannya kita bisa dengan menggunakan kuas atau serbet setelah dipakai, tapi jika masih ada adonan di dalam gilingannya, kita bisa membersihkannya dengan serbet , caranya hanya dengan memasukkan  serbet tipis tersebut ke dalam gilingan di no paling besar, lalu di putar seperti menggiling adonan . Tarik perlahan serbet sambal di putar agar serbet keluar sambil membersihkan sisa-sisa adonan atau tepungnya.
               

Tidak ada komentar:

Posting Komentar