Senin, 15 April 2013

Gayung Bersambut, Kata Berjawab

Arti dari maksud kata-kata di atas adalah

Gayung dalam peribahasa di atas bukan gayung penyedok air, melainkan semacam tongkat yang biasa di tusukkan kepada musuh. Bersambut artinya disambut atau di tangkis. Yang dimaksudkan dengan kata ialah perkataan yang mengandung pertanyaan; berjawab artinya dijawab.

Arti kiasan :

Jika kita ditusuk lawan dengan gayung, haruslah kita tangkis gayung itu, jika kita di beri orang soal atau pertanyaan, hauslah kita dijawab.
Maksud peribahasa itu ialah tidak ada pertanyaan yang tidak dapat di jawab, semua pertanyaan mesti ada jawabannya.

Namun bila seorang mamak di sumatera barat yang memimpin perundingan keluarga sudah berkata “ gayung tak boleh lagi bersambut, kata tak boleh lagi djawab”, itu artinya rundingan sudah putus, tidak ada lagi yang boleh membantah atau mengubah keputusan yang sudah di jatuhkan oleh mamak itu.



“Tak ada pertanyaan yang tidak bisa di jawab”


Tidak ada komentar:

Posting Komentar